Jumat, 11 Januari 2013

Fashion Trend 2013

Oleh Wong Ngantang - Jumat, Januari 11, 2013 | 1 comment

Fashion adalah harga mati untuk sebagian besar wanita di seluruh dunia. Mulai dari remaja hingga ibu rumah tangga secara naluri selalu ingin terlihat cantik di depan orang banyak. Bicara mengenai fashion tentunya tak lepas dari kata kunci lainnya seperti, salon, butik, make - up dan masih banyak lagi. Tentunya hanya wanita yang bisa dikatakan dengan gila fashion. Apa yang anda fikirkan tentang fashion dari salah satu foto artis dari Korea yang sudah go international ini ? Bahwa Girl Band asal Korea dengan nama Girls Generation ini telah menjadi trend center 2013 di Asia.

Eksistensi Girl Band Korea dengan lagu K-Pop di belantika musik dunia cukup mempengaruhi trend fashion di Indonesia. Maraknya Girl Band di Korea berawal dari tahun 2007 dan mulai menjadi perbincangan di Indonesia pada akhir tahun 2011. Awal tahun kepupoleran Girl Band Korea hampir semua penyanyinya menggunakan hot pants, tetapi sekarang mengganti fashion mereka dengan baju yang kelihatan pusarnya. Kok malah jadi ngomongin Girl Band sih, padahal judulnya adalah Trend Fashion 2013. Ingat gak, waktu kita kecil kita mengidolakan salah satu tokoh super hero, kita pasti akan meniru pakaiannya, style atau gayanya dan perkataannya !? Hal itu juga berlaku sewaktu kita remaja bahkan saat kita sudah dewasa. Hubungannya adalah kalau media informasi seperti internet sudah mudah di akses oleh masyarakat luas tentunya idola dari seluruh dunia pun juga bisa dengan mudah kita menirukannya.

Rumuskan adalah....
Bintang Idola Ingin Fashionnya Berbeda Dengan Idola Lain -> Media Masa -> Penggemar -> Penggemar Menirukan Idolanya -> Pabrik Pakaian/Butik Mengetahui Peluang Pasar -> Jadilah Trend di Daerah atau Negara Tertentu.
Jika bintang yang diidolakan memakai hot pants atau celana sangat pendek maka kecenderungan penggemarnya memakai hot pants juga sangat besar. Ditambah lagi stok barang di pasar juga semakin banyak dengan harga bersaing. Meskipun itu bertolak belakang dengan budaya dan norma yang telah ada di masyarakat, bahkan bertolak belakang dengan iklim dan cuaca pun sudah lagi tidak dihiraukan. Realita di Indonesia sangatlah memprihatinkan, mengingat banyak remaja putri ikut memakai hot pants padahal tinggal di daerah dingin atau pegunungan.

Sekarang secara terbuka kita saya akan menceritakan sejarah hot pants. Pada tahun 70-an hot pants digunakan untuk PSK di Eropa untuk merayu para lelaki hidung belang. Tetapi kemudian menjadi populer di Amerika karena kelompok baseball Philadelphia Phillies sering memakai Hot Pants Patrolnya. Dunia Fashion terus berkembang dan semakin terbuka setelah ada undang - undang Hak Asasi Manusia bahwa wanita merasa berhak mengenakan pakaian seronok apa pun. Ukuran moralitas, jangan diukur dari cara seseorang berpakaian. Begitu mereka yang jauh dari nilai-nilai etika dan kesopanan berdalih. Itulah sebabnya, kaum feminis dan aktivis kesetaraan gender membela mati-matian fenomena hotpants yang belakangan ini semakin merajelela.

Derasnya laju dunia fashion wanita di dunia membuat perancang busana semakin kreatif. Kecenderungan wanita ingin terlihat cantik dan seksi membuat adanya busana yang sengaja memperlihatkan bagian tubuh tertentu. Misalnya adalah busana untuk wanita yang mempunyai kaki indah disediakan hot pants dan rok mini. Pakaian dengan membuka bagian tubuh lain seperti punggung, dada dan perut bahkan ketiak pun sudah sangat sering dijumpai dimana - mana.

Hmmmm..saya tidak akan membahas tentang bagaimana sudut pandang agama karena anda sendiri tentunya lebih tahu daripada saya. Tetapi saya hanya tahu bahwa KITA WAJIB MENUTUP AURAT apalagi WANITA yang bisa mengundang syahwat LAKI-LAKI. (jika pernyataan ini salah mohon bimbingan Pak Ustad :) )

Kita lihat dari sudut pandang logika. Apakah perempuan yang memperlihatkan perutnya itu tidak masuk angin ? Apakah wanita yang memakai hot pants dan rok mini itu kakinya tidak menggigil ketika cuaca dingin dan tidak kepanasan ketika tersengat matahari ? Mengapa selalu cowok yang disalahkan ketika terjadi pemerkosaan setelah melihat dandanan cewek yang dengan sengaja memperlihatkan anggota tubuh yang seharusnya ditutupi ? Kalau sudah begini kita tidak perlu mencari siapa yang salah, tetapi harusnya kita menggali lebih dalam dan kembali ke norma yang ada, khususnya norma agama dan susila.

Kalau menurut saya pribadi gambar wanita ini sudah terlihat sangat modis dan tidak melanggar norma apapun. Menurut anda bagaimana ? Bayu Eswe-ngantang.com


Related Post



1 komentar:

  1. menurut saya tidak melanggar norma sangat cantik dan sopan ,, ,
    hijab sudah menjadi tren internasional ,,
    alhamdulillah , ,:)





    kunjung balik yuk ke tempat ku

    Proudly Indonesian

    BalasHapus

Blogger Template by Clairvo